by

Dra. Hj. Septina Primawati. MM Resmi Di Lantik Sebagai Ketua DPRD Riau Masa Bakti Sisa Jabatan 2014-2019

-Sorotan-72 views

Senin, 24 Oktober 2016

FOTO ; Pelantikan Ketua DPRD Provinsi Riau Dra. Hj. Septina Primawati. MM  masa bakti sisa jabatan 2014-2019.  (Syahril)
FOTO ; Pelantikan Ketua DPRD Provinsi Riau Dra. Hj. Septina Primawati. MM masa bakti sisa jabatan 2014-2019. (Syahril)

Protap riau.com, Pekan Baru – Paripurna Istimewa Pengucapan Sumpah/Janji Ketua DPRD Provinsi Riau sisa masa jabatan Tahun 2014-2019 Berlangsung sudah. Kini, Septina Primawati resmi di lantik sebagai Ketua DPRD Riau periode masa Tahun 2014-2019.

“Berdasarkan surat keputusan Mendagri tentang pelantikan ketua DPRD Riau, No.161.14-9498 terbit tanggal 13 Oktober 2016. Tentang, Pelantikan Septian Primawati sebagai ketua DPRD Riau periode Masa jabatan 2014-2019. “Sebutnya dalam Rapat Paripurna Istimewa pelantikan ketua DPRD Riau, Senin (24/10).

Paripurna Istimewa DPRD Riau, Di Lanjutkan dengan pengucapan sumpah jabatan Ketua DPRD Riau yang diambil oleh Ketua Pengadilan Tinggi Provinsi Riau I Putu Widnya. SH. MH setelah itu di lanjutkan dengan penandatanganan pengucapan sumpah atau janji, yang ditujukan kepada Ketua DPRD Riau DPRD Riau Septina Primawati, dan dilanjutkan rohaniawan dan penandatangan oleh ketua pengadilan tinggi Riau dan langsung menyerahkan SK Mendagri oleh Ketua Pengadilan Tinggi Riau kepada Septina Primawati sebagai Ketua DPRD Riau.

Noviwaldy Jusman pidatonya mengatakan, dengan telah selesai di ucapkanya janji ketua DPRD Riau tersebut. Mulai hari ini Septina, Resmi menjadi ketua DPRD. Untuk itu, dia berharap, Setelah dilantiknya Ketua DPRD Riau ini. Supaya dapat, Menjalankan amanah yang sangat berat ini untuk berkolaborasi dengan pemerintah daerah untuk membangun Provinsi Riau ke depannya.

“Kita berharap dengan dilantiknya ibu Septina, Secara kelembagaan DPRD semakin kompak dalam menjalankan tugasnya di DPRD Riau ini. Dan dapat berkolaborasi dengan pemerintah untuk membangun Riau ke depannya.”Tutur Noviwaldy Jusman”.

Dalam pidatonya, atas nama pribadi dan ketua DPRD. Ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mempercayai amanah sebagai Ketua DPRD kepada dirinya.

“Terimakasih kepada Ketua DPP, Ketua DPD Golkar Riau yang telah mempercayakan amanah ini. Memohon doa restu dan terima kasih kepada masyarakat Riau yang memberikan dukungan untuk duduk di lembaga ini.”Ungkap Ketua DPRD Provinsi Riau Septina”.

Dalam, Paripurna Istimewa Pengucapan Sumpah/Janji Ketua DPRD Provinsi Riau sisa masa jabatan tahun 2014-2019 tersebut, di Pimpin oleh Wakil Ketua DPRD Riau Noviwaldy Jusman, yang didampingi Wakil Ketua DPRD Riau lainnya Sunaryo dan Manahara Manurung.

Turut Hadir Pada saat itu, Anggota DPR RI, DPD RI daerah pemilihan Provinsi Riau, Ketua harian DPP Golkar, Nurdin Halid. Mantan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Mutia Hatta, Linda Amalia Sari Gumelar, Mantan Menteri Dalam Negeri Syarwan Hamid.

Serta, Mantan Gubernur Riau Saleh Djasit, Wan Abubakar, Mantan wakil Gubernur Riau Mambang Mit, beserta ribuan undangan lainnya. (Dedi Koboy)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed