by

Bupati: Usai Lebaran Seluruh Proyek Akan Digesa

-Berita Foto-34 views

Rabu,22 Juni 2015
images (1)Foto:Prc
Protap Riau.com, Rengat – Bupati Indragiri Hulu (Inhu) H Yopi Arianto, SE, mengatakan serapan dana APBD II Inhu tahun anggaran 2016 akan meroket setelah lebaran idul fitri 1437 Hijriyah.

Keoptimisan itu ia katakan setelah seluruh SKPD menggesa kegiatan proyek yang di danai APBD II Inhu baik proyek lelang maupun proyek penunjukan langsung (PL).

“Setelah lebaran seluruh proyek akan kita mulai gesa,” ucap Bupati pekan kemaren.

Seperti diketahui, serapan APBD II Inhu sedikit ‘melemah’ karena pengaruh rasionalisasi APBD II Inhu mencapai Rp. 254 Miliyar, ini akibat menurunnya harga minyak dunia ke titik 30 US per Barel.

Sementara, kendati TAPD dan Banggar DPRD kerap melakukan singkronisasi anggaran Pemkab Inhu justru belum menyerahkan data kegiatan Perioritas kepada DPRD Inhu pernyataan ini disampaikan oleh kepala BAPPEDA Kab Inhu Beberapa waktu lalu.

“Belum ada penyerahan data kegiatan perioritas. Sebab yang kita bahas ditingkat TAPD dan Banggar terkait rasionalisasi anggaran masih secara global,” sebut Kepala Bappeda dan Litbang Pemkab Inhu, H Junaedi Rachmat.

Terpisah, sumber di ULP Pemkab Inhu Senin (20/6/16) mengatakan, sebanyak 68 paket proyek yang diterima dari berbagai SKPD 60 paket diantaranya sudah di upload di ULP bahkan 37 paket diantaranya sudah selesai kontrak. Sedangkan 8 paket lainnya masih dalam tahap proses administratif. “Kesemuanya itu bersumber dari APBD II Inhu khususnya DAK,” ucap sumber . (Kdy)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed