Selasa, 29 Januari 2019
Protap riau.com, Dharmasraya – Pemerintah Kabupaten Dharmasraya melalui Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja pada tahun 2019 kembali menyelenggarakan kegiatan pelatihan berbasis kompetensi bagi calon tenaga kerja produktif, masyarakat penganggur dan setengah penganggur di Kabupaten Dharmasraya. Selasa (29/01), Wakil Bupati Dharmasraya, H. Amrizal Dt Rajo Medan, sudah membuka secara resmi kegiatan pelatihan ini untuk gelombang pertama, di BLK Sungai Dareh, yang ditandai dengan pengalungan tanda peserta serta penyerahan pakaian pelatihan oleh wabup kepada para peserta.
Ada 72 paket pelatihan, yang akan dilaksanakan pada tahun 2019 ini. Jumlah ini, meningkat jika dibandingkan dengan tahun lalu yang hanya 34 paket. Dan untuk gelombang pertama ini, ada 9 paket pelatihan yang akan dilaksanakan, terdiri dari pelatihan asisten pembuat pakaian, penyiapan produk roti dan pattisserie, teknisi audio video, practical office, perakitan komputer, pemasangan listrik bangunan sederhana, dan servis sepeda motor konvensional.
Kegiatan yang akan berlangsung selama 35 hari tersebut diikuti oleh 144 peserta yang berasal dari seluruh kecamatan di Kabupaten Dharmasraya, termasuk juga dari beberapa daerah tetangga seperti Kabupaten Sijunjung, Solok Selatan, Sungai Penuh dan Pekanbaru.
Wabup dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada Kementerian Ketenagakerjaan RI melalui BLK Padang yang telah mengalokasikan anggaran pelatihan untuk tahun 2019 di BLK Sungai Dareh. Semoga, kegiatan pelatihan ini dapat menekan angka pengangguran serta mengatasi sejumlah permasalahan ketenagakerjaan di Kabupaten Dharmasraya.
“Dan kepada peserta, agar mengikuti pelatihan ini dengan sungguh-sungguh, karena pelatihan ini merupakan kesempatan baik dan berharga serta peluang yang belum tentu akan didapat oleh semua orang. Semoga setelah mengikuti kegiatan pelatihan ini, peserta mempunyai kemampuan bersaing di dunia kerja atau juga bisa bermanfaat untuk membuka usaha sendiri,”Tandas wabup.(Rls/Erman Ali)
Comment