by

Dermaga Pelabuhan Tanjung Gadai Kab.Meranti Ambruk, Sejumlah Calon Penumpang Tercebur Kelaut

-Sorotan-184 views

Selasa, 27 Juni 2017

Kondisi, Pelabuhan atau dermaga penyeberangan penumpang yang berada di dusun 1 dan 2 Desa Tanjung Gadai, Kecamatan Tebing Tinggi Timur, Kabupaten Kepulauan Meranti, Selasa(27/6) Pagi ambruk. (Def)
Kondisi, Pelabuhan atau dermaga penyeberangan penumpang yang berada di dusun 1 dan 2 Desa Tanjung Gadai, Kecamatan Tebing Tinggi Timur, Kabupaten Kepulauan Meranti, Selasa(27/6) Pagi ambruk. (Def)

Protap riau.com, Selat Panjang – Pelabuhan atau dermaga penyeberangan penumpang yang berada di dusun 1 dan 2 Desa Tanjung Gadai, Kecamatan Tebing Tinggi Timur, Kabupaten Kepulauan Meranti, Selasa(27/6) Pagi ambruk.

Berdasarkan data dan informasi yang berhasil di rangkum Protap riau.com dari berbagai sumber menyebutkan, Runtuhnya sebagian besar bangunan dermaga penyeberangan yang ada di desa Tanjung Gadai itu terjadi sekitar pukul 07.00 Wib pagi tadi.

Runtuhnya, bangunan dermaga Tanjung Gadai itu, seiring merapatnya sebuah kapal Pompong yang hendak menaikkan para penumpang yang sudah stanbay di pontoon. Guna, melakukan perjalanan ke sejumlah wilayah seperti ke kota Selat Panjang.idul fitri 2017prc
Akibat runtuhnya bangunan dermaga tanjung gadai tersebut, Sejumlah warga seperti balita, anak- anak bahkan orang dewasa akhirnya tercebur ke dalam laut. Hanya saja, mereka berhasil di evakuasi oleh masyarakat atau calon penumpang lainnya yang berada di sekitar ponton apung Pelabuhan.

Meskipun, tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Namun, akibat robohnya dermaga Tanjung Gadai tersebut. Menyebabkan, satu orang calon penumpang mengalami luka ringan, termasuk anak- anak.

Menurut informasi, Runtuhnya dermaga di Tanjung Gadai itu. Di sebabkan, oleh kondisi Material kayu dermaga yang sudah usang di makan usia. (Defri)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed