Indragiri hulu 14 Mei 2023.
Rengat,- Meski seumur Jagung alias baru Dua belas hari pegang SK Partai Buruh Di Inhu, langsung tancap gas dan Daftarkan Bacaleg ke KPU Inhu pada Ahad 14/5/2023 sekira pukul 21.00 Wib. Pernyataan ini terungkap saat Ketua Partai Buruh Inhu Yuridis memberikan sambutan kepada komisioner KPU Inhu yang juga dihadiri oleh Bawaslu ketika mendaftarkan Bacalegnya di gedung pertemuan KPU Inhu. Kehadiran Partai Buruh didampingi sejumlah Buruh dan ketua SBSI 92 Bahrum Sitio.
” Ya Kita Pegang SK Baru sekitar 12 hari, dan begitu kita Terima SK kita langsung Tancap Gas , dan Rekrutmen sejumlah Bacaleg di Lima Dapil yang ada di Inhu, dan Alhamdulillah Rekan dan kawan dan juga simpatisan Partai Buruh mau Bergabung di Partai Buruh dan hari ini kita Langsung Daftar ke KPU Inhu ” kata Mantan Anggota DPRD Inhu ini.
Dikatakannya, Bacaleg Partai Buruh Inhu Berjumlah 30 orang yang tersebar di Lima Dapil, serta keterwakilan perempuan sudah memenuhi syarat 30 Persen, dan Alhamdulillah hari ini Bertemu KPU Inhu dalam penerimaan pendaftaran Bacaleg. Dan semoga akan bertemu kembali pada jadwal perbaikan berkas Bacaleg.ujarnya sambil berseloroh kepada komisioner KPU Inhu.
Menurutnya, Partai Buruh yang Bernomor urut 6 (nomor Partai) dan Berlambang gambar Padi di Pemilu 2024 akan bersanding dengan Partai yang ada di Inhu , ” dan kita optimis Meraih sejumlah kursi di legislatif ” tandasnya.
Partai Buruh akan terus membawakan aspirasi masyarakat, apalagi aspirasi itu terkait tentang Buruh tentunya Partai Buruh lah yang menjadi Garda terdepan untuk membela dan melindungi kaum Buruh yang ada di Indonesia khususnya di Kabupaten Indragiri hulu, untuk itu Partai Buruh sudah saat nya Hadir di negara kita Indonesia guna menyelesaikan dan membela banyaknya sengketa yang terjadi terkait Buruh. ” Coba kita Lihat di negara lain yang memiliki Parlemen dari Partai Buruh, semua Negara tersebut sangat minim terjadi nya sengketa Buruh, untuk itu dengan Hadirnya Partai Buruh khususnya di Inhu kaum Buruh Insya Allah akan sejahtera dan terlindungi. dengan hadirnya Partai Buruh, dan Hadirnya Partai Buruh sudah seharusnya Kaum Buruh mendukung dan mensuport Partai Buruh agar meraih sebanyak banyaknya Parlemen di pemerintahan, Karena lebih Banyak Parlemen yang dimiliki Partai Buruh semakin Banyak pula Suara pembelaan tentang Buruh”, bebernya.
Ditambahkannya, Partai Buruh hingga sampai saat ini masih Menerima Pencalegan untuk di lima Daerah Pemilihan (Dapil) yang ada di Inhu, dan untuk Tokoh Masyarakat siapa saja terkhusus Tokoh Buruh masih punya peluang atau Berkesempatan untuk mencaleg di partai Buruh, “Kita masih menerima Caleg untuk di 5 Dapil yang ada, sebab masa menjelang perbaikan yang di hitung sejak hari ini hingga ke masa perbaikan masih ada waktu sekitar 50 hari lagi ” pungkasnya.
(Kus).
Comment